Overblog
Edit post Follow this blog Administration + Create my blog

Sebuah sanjungan yang cukup langka dilayangkan oleh salah seorang penggawa barcelona kepada pemain Real Madrid. Kali ini, gelandang veteran raksasa Catalan, Sergio Busquets yang menyanjung kualitas gelandang andalan Klub Rival, Real Madrid, Casemiro.

Memang harus diakui bahwa Casemiro adalah salah satu penggawa penting Real Madrid dalam usaha mereka mengemas dua gelar Liga Champions Eropa dan satu trofi La Liga Spanyol dalam dua musim terakhir secara beruntun. Dia bekerja tanpa lelah di lini tengah klub Spanyol tersebut, dibawah arahan sang Maestro Zinedine Zidane.

Bisa dikatakan, casemiro menjalankan tugasnya dengan baik sebagai pemotong seranga tim lawan, dimana tugas tersebut diketahui betul oleh Sergio Busquets yang memerankan posisi serupa di Barcelona selama ini. tak heran jika pemain Spanyol tersebut menyebut casemiro dalam daftar gelandang terbaik Dunia saat diminta menyebutkan lima diantaranya. 

Selain Casemiro, Busquets juga menyebutkan empat nama lain diantaranya Bruno Alves, N'Golo KAnte, Nemanja matic dan rekan setimnya di Tim nasional Spanyol, Ander Herrera yang bermain bagi Manchester united. 

“Ada banyak gelandang hebat di dunia sepakbola, dan masing-masing dengan gaya mereka sendiri. Tidak ada dua pemain yang sama, Di posisi saya, saya akan menyebutkan Casemiro, yang bekerja sangat baik, lalu Bruno juga sangat bagus di Villarreal, Chelsea memiliki musim gemilang bersama [N’Golo] Kante dan [Nemanja] Matic."

“Banyak pemain lainnya, Ander Herrera di Manchester United, tapi sangat sulit memilih hanya lima karena setiap pemain berbeda.” paparnya kepada sc.qa dalam kunjungan ke Aspire Academy di Qatar.

Busquets sendiri merupakan kapten ketiga Barcelona saat ini, dia telah menjadi andalan Raksasa Catalan di lini tengah sejak debutnya di tahun 2007 silam. Pada januari lalu, Busquets telah resmi memperpanjang kontraknya di camp nou sampai tahun 2022 mendatang. 

Tag(s) : #Real Madrid, #Casemiro
Share this post
Repost0
To be informed of the latest articles, subscribe: